Jika Anda merasa motor ngeden (tidak mau lari) ketika digas, mungkin waktunya Anda mengecek kondisi kampas kopling motor Anda. Saat ini harga kampas kopling ori bajaj untuk Pulsar 180 UG3 (ada kickstarter) ada di kisaran 400-500 ribu. Problemnya adalah, barang ini susah didapat.
Bagi para pemilik Bajaj 180 UG3, Anda dapat menggunakan kampas kopling milik Yamaha Scorpio lama atau Kawasaki Ninja 150 RR. Khusus untuk Scorpio, ada 1 lembar kampas yang tidak bisa dipasang karena diameter yang lebih kecil (digerinda sedikit). Postingan di sini akan menjelaskan mengenai teknis pemasangan. Untuk kampas merk Kawasaki Ninja, pemasangan bisa langsung dipasang tanpa ada modifikasi apapun.
Mau lebih irit? Anda dapat menggunakan kampas kopling aftermarket (variasi) merk CLD atau TDR dengan spesifikasi yang disebut di atas. Ada pilihan standar dan juga racing yang karakternya lebih keras sehingga menyentak. Bahan plat paling tebal adalah kevlar dan tentunya dijual dengan harga yang lebih mahal lagi.
Tidak disarankan menggunakan kanvas yang terlalu tebal karena akan memakan part kaki penjepit rumah kopling. Kanvas tebal biasanya yang tipe racing.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar